Sabtu, 25 November 2017

Daftar Game Offline Android

https://gamessmartphoneandroid.blogspot.com/
Daftar Game Offline Android merupakan surga dari game mobile. Sudah tidak terhitung berapa jumlah game yang masuk ke playstore tiap tahunnya. Hal luar biasanya dari Android yaitu tersedianya banyak game gratis yang siap untuk dimainkan. 

Sayangnya, akhir-akhir ini kebanyakan developer lebih senang jika gamenya dimainkan secara online. Tentunya dengan alasan developer dapat mengambil keuntungan dari item berbayar ataupun iklan. Kebanyakan orang tidak mempermasalahkan hal ini, namun sebagian orang mungkin merasa terbebani. Mengingat koneksi internet di Indonesia sendiri yang kurang stabil dan terbilang lambat.

Bagi kamu yang bermasalah dengan koneksi internet, jangan panik, karena kami memiliki solusi yang tepat di sini. Kami telah merangkum beberapa game android terbaik yang bisa kamu mainkan secara offline. Game Android yang dapat menemani kamu dalam melalui masa-masa sulit ketika internet sedang down.

Daftar Game Android Offline Terbaik

Berikut rekomendasi game offline Android terbaik dan terbaru yang bisa Anda download di Google Play.

1. Dead Venture: Zombie Survival

Dead Venture merupakan game zombie android offline yang mengusung gameplay unik dan cerita sederhana yang menarik. Ditambah lagi game ini mengadopsi genre Adventure RPG, menjadikannya semakin seru untuk dimainkan. Di dalam game ini, kita akan menjadi seorang pengemudi di dunia yang dipenuhi zombie. Tugas kita mengendarai mobil untuk mengambil perbekalan makanan, menyelamatkan orang, dan membunuh para zombie dalam perjalanannya.

Dalam menyelesaikan misi ini. Mobilmu akan dilengkapi berbagi persenjataan dan pertahanan yang dapat diupgrade. Mulai dari kecepatan mobil, persenjataan, hingga kapasitas tangki bahan bakar, dan juga tingkat ketahan pertahanan lapis baja yang melapisi mobil.

2. Space Marshals 2

Suka game stealth seperti Metal Gear Solid? Kamu wajib mendownload game android offline terbaru ini! Space Marshals 2 merupakan game android offline yang mengusung penyergapan taktis sebagai gameplay utama. Kamu diharuskan menyergap lawan di saat mereka sedang lengah dan sebisa mungkin menghindari keributan. Seperti dengan cara mengendap-endap dari belakang untuk membunuh musuh.

3. Oceanhorn

Mencari game RPG Android terbaru? Oceanhorn bisa jadi pilihan bagus. Game RPG populer di iPhone yang akhirnya rilis di Android. Dalam game action-adventure ini kamu akan bertualang sebagai seorang anak protagonis untuk menemukan ayahnya yang hilang dan mengalahkan rakasa laut, Oceanhorn.

4. Adventure Town

Game RPG yang mengusung real time strategy. Bercerita mengenai sebuah desa damai yang hancur karena serangan naga yang mendadak. Game ini cukup unik dan seru, gameplaynya seperti perpaduan Total Conquest dan FarmFreenzy 2. Dalam game ini kita ditugaskan membangun desa dan menjaganya dari serangan monster.

5. Punch Hero

Punch Hero merupakan game boxing yang fun dan seru untuk dimainkan. Kamu harus berjuang menjadi petinju terbaik dengan melawan petinju kelas dunia lainnya. Tersedia banyak item dan karakter yang bisa disesuaikan. Game gratis yang ringan dan patut dicoba.